--> Jalan Kaki 20 Menit Sehari Resep Langsing dan Panjang Umur | LAYAK DIBUKA

Minggu, 09 Desember 2018

Jalan Kaki 20 Menit Sehari Resep Langsing dan Panjang Umur

| Minggu, 09 Desember 2018

Selain pola makan yang sehat, olahraga merupakan kunci untuk memiliki tubuh yang langsing dan membuat umur lebih panjang. Tak perlu olahraga yang berat, hanya cukup dengan jalan kaki saja kamu bisa mendapatkan manfaat yang sangat luar biasa lho.

Seperti dilansir dari dailymail.co.uk, menurut penelitian dari Cambridge University berjalan 20 menit sehari dapat menambah usia seseorang. Orang dengan obesitas juga dapat melakukan aktivitas berjalan kaki 20 menit ini. Melalui jalan kaki dapat menurunkan risiko kematian dini sebanyak 16 persen.

Kegiatan seperti jalan-jalan, naik sepeda atau menggunakan tangga daripada lift, jika dilakukan setiap hari dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner. Teratur aktif secara fisik dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung koroner.

Sebagai informasi sebuah lembaga kesehatan, Walking For Health menemukan fakta bahwa orang tanpa aktivitas fisik justru mengeluarkan dana lebih untuk biaya rumah sakit. Jadi mulai sekarang biasakan untuk berolahraga meskipun hanya sebentar saja. Mencegah itu jauh lebih baik daripada mengobati.

Related Posts